Kamis, 07 April 2011

PENGERTIAN PRODUSEN

Pengertian Produsen

Produsen dalam ekonomi adalah orang yang menghasilkan barang dan jasa untuk dijual atau dipasarkan. Orang yang memakai atau memanfaatkan barang dan jasa hasil produksi untuk memenuhi kebetuhan adalah konsumen.

Produksi merupakan suatu kegiatan yang dikerjakan untuk menambah nilai guna suatu benda atau menciptakan benda baru sehingga lebih bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan. Kegiatan menambah daya guna suatu benda tanpa mengubah bentuknya dinamakan produksi jasa. Sedangkan kegiatan menambah daya guna suatu benda dengan mengubah sifat dan bentuknya dinamakan produksi barang. Produksi bertujuan untuk memenuhi kebutuhan manusia untuk mencapai kemakmuran. Kemakmuran dapat tercapai jika tersedia barang dan jasa dalam jumlah yang mencukupi.

Guna suatu barang atau jasa yang timbul karena kegiatan produksi dapat dibedakan sbb :

1.guna bentuk (form utility)

2.guna tempat (place utility)

3.guna waktu (time utility)

4. guna kepemilikan (ownership utility)

5. guna pelayanan (service utility)

6. guna dasar (basic utility)

1 komentar: